Ahmad Luthfi Bakal Digendong Golkar Jadi Cagub

SRAGEN, Kabarsukowati -- Partai Golongan Karya (Golkar) cukup optimis bisa memenangkan Pemilihan Gubernur (Pilgub) Jawa Tengah. Lantaran sudah menjalin komunikasi dengan Ahmad Luthfi, yang saat ini masih berstatus Kapolda Jateng. Lantaran Ahmad Luthfi saat ini menjadi calon paling populer untuk maju sebagai Cagub Jateng.

Sekretaris DPD Golkar Jateng, Yuliatmono menyampaikan pihaknya sudah menjalin komunikasi dengan mantan Kapolresta Solo itu. Dia tidak menepis polisi yang saat ini berpangkat Irjen tersebut tertarik untuk maju gubernur. Bahkan dalam waktu dekat menjelang pendaftaran Pilgub akan mengajukan pensiun dini.

"Partai golkar sedang menginventarisasi calon Gubernur, salah satunya pak Kapolda," terangnya saat menghadiri tasyakuran caleg Golkar, Utami Dewi Maysitoh pada Senin (6/5) malam.

Kemudian mantan Bupati Karanganyar itu menjelaskan juga melihat survey di lapangan. Dia menyampaikan kursi Golkar juga tidak cukup untuk mengusung calon sendiri. Saat ini di Jawa Tengah, Golkar memiliki 17 kursi. Sehingga harus bergandengan dengan parpol lain.

Kebetulan saat ini semua parpol aktif menjalin komunikasi. Seperti PAN, PKS dan Demokrat juga aktif untuk melakukan komunikasi politik. "Koalisi yang sudah cukup dekat itu," bebernya.

Golkar sendiri juga sudah memiliki kader internal yang ditugaskan untuk bersiap. Seperti diantaranya dirinya sendiri, Wihaji, Dico Ganinduto dan Panggah Susanto. "Nanti dilihat elektabilitas seperti apa, tapi secara eksternal pak Luthfi cukup populer dan mendapat respon yang positif," terangnya.

Yuliatmono menambahkan kemenangan calon yang diusung Golkar saat pilpres menyambung sampai Gubernur hingga kabupaten/kota. Agar program pemerintah untuk memakmurkan rakyat bisa linier dan mensejahterakan masyarakat.

Pada kesempatan yang sama, Ketua DPD II Golkar Sragen Pujono Elli Bayu Effendi menyampaikan dukungannya jika Ahmad Luthfi maju lewat partai Golkar. Kader Golkar tentu gembira dengan kabar tersebut. Namun sampai sekarang dari pimpinan belum ada kabar pasti terkait bergabungnya Ahmad Luthfi ke Golkar.

"Saya gembira, cek ombak di Sragen popularitasnya nomor 1. Pertanyaannya apa beliau betul-betul maju? Saya kader di tingkat bawah belum diberi informasi dari Provinsi maupun pusat," terangnya.

Pihaknya menunggu kepastian kabar tersebut dan siap mendukung. Terkait kader internal yang ditugaskan, akan difilter oleh partai golkar. Kader yang ditugaskan akan ditimbang oleh DPD dan DPP partai Golkar, sosok yang layak menjadi Gubernur dan wakil Gubernur.(aza).

Tinggalkan Komentar

Komentar